Selamat Datang di Website Resmi Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Musi Banyuasin #MUBASDMUNGGUL
disnakertrans muba

Berita Terbaru

Muba Berhasil Turunkan Tingkat Pengangguran di Musi Banyuasin Tahun 2024

Muba Berhasil Turunkan Tingkat Pengangguran di Mus...

Muba Berhasil Turunkan Tingkat Pengangguran di Musi Banyuasin Tahun 2024 TPT di Musi Banyuasin turun dari 2,58% pada tahun 2023 menjadi 2,13% pada tahun 2024 Sekayu, 5 November 2024 – Kabupaten Musi Banyuasin mencatat prestasi luar biasa dengan penurunan signifikan dalam Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) pada tahun 2024. Menurut data yang dirilis oleh Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sumatera Selatan, TPT di Musi Banyuasin turun dari 2,58% pada tahun 2023 menjadi 2,13% pada tahun 2024. Capaian ini menjadikan Musi Banyuasin sebagai salah satu daerah dengan angka pengangguran terendah dan penurunan TPT tertinggi di Sumatera Selatan. Faktor Pendukung Penurunan TPT Beberapa faktor kunci yang mendukung penurunan TPT di Musi Banyuasin antara lain: 1. Program Pelatihan oleh Muba Vocational Center (MVC)    Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin melalui MVC terus berupaya meningkatkan keterampilan tenaga kerja lokal dengan berbagai program pelatihan yang selaras dengan kebutuhan industri. Bidang pelatihan mencakup teknologi, teknik, dan kewirausahaan, yang semuanya membantu meningkatkan daya saing tenaga kerja di pasar. 2. Kenaikan Harga Kelapa Sawit    Kenaikan harga komoditas kelapa sawit telah mendorong pertumbuhan ekonomi di sektor perkebunan dan perdagangan, yang berdampak langsung pada peningkatan permintaan tenaga kerja. Musi Banyuasin, sebagai salah satu penghasil kelapa sawit utama, merasakan dampak positif dari pertumbuhan ini. 3. Event Muba Expo dan UMKM    Acara seperti Muba Expo dan event UMKM tidak hanya meningkatkan pendapatan pelaku usaha kecil dan menengah, tetapi juga menciptakan lapangan kerja baru, khususnya di sektor ekonomi kreatif dan perdagangan lokal. Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Muba, Mursalin, menyatakan, “Penurunan ini adalah hasil dari kolaborasi antara pemerintah daerah, pelaku usaha, dan masyarakat. Kami optimis bahwa dengan pengembangan sektor-sektor strategis dan pelatihan keterampilan yang terus berlanjut, angka pengangguran dapat terus ditekan.” Apresiasi dari Pj Bupati Muba  Pj Bupati Musi Banyuasin, H Sandi Fahlepi, memberikan apresiasi atas pencapaian ini dan menekankan pentingnya kolaborasi. “Sinergi antara program pelatihan, pengembangan UMKM, dan pertumbuhan sektor perkebunan menunjukkan efektivitas yang luar biasa. Kami berkomitmen untuk menjadikan Musi Banyuasin sebagai kabupaten yang sejahtera dan berdaya saing,” ujarnya. Catatan dari BPS Musi Banyuasin Kepala BPS Kabupaten Musi Banyuasin, Trio Wira Dharma, S.ST, M.M, menyatakan bahwa survei lapangan yang dilakukan melalui Survei Angkatan Kerja Nasional (Sakernas) pada Agustus 2024 menunjukkan tren penurunan TPT. “Fokus selanjutnya adalah meningkatkan pendapatan pekerja agar mereka dapat memenuhi kebutuhan dasar dengan lebih berkualitas dan terhindar dari garis kemiskinan,” tegasnya.
AUDIENSI DENGAN MENTERI KETENAGAKERJAAN RI IBU Dr. Hj. IDA FAUZIAH, M.Si.

AUDIENSI DENGAN MENTERI KETENAGAKERJAAN RI IBU Dr....

Sabtu, 28 September 2024-Kami merasa terhormat dapat beraudiensi bersama Menteri Ketenagakerjaan Republik Indonesia, Ibu Dr. Hj. Ida Fauziah, M.Si., di Palembang. Pertemuan ini menjadi momentum strategis untuk memperkuat sinergi dan komunikasi antara Kementerian Ketenagakerjaan, Pemkab Musi Banyuasin serta para pemangku kepentingan lainnya dalam rangka meningkatkan kualitas ketenagakerjaan di Kabupaten Musi Banyuasin. Hadir bersama Ibuk Menteri : - Wakil Menteri Ketenagakerjaan RI, Ir. Afriansyah Noor, M.Si., IPU - Sekretaris Jenderal Kementerian Ketenagakerjaan RI, Anwar Sanusi, Ph.D. Palembang, 28 September 2024 #MubaTerusBerkarya #MubaSinergi #DisnakertransforKTL #TKLProfesional #MubaTangguh
Ciptakan Masa Depan, Raih Kesempatan Kerja Bersama Job Fair MUBA 2024

Ciptakan Masa Depan, Raih Kesempatan Kerja Bersama...

Pada Job Fair 2024 tahun. ini, sebanyak 9 perusahaan berpartisipasi dengan total 1.225 posisi yang tersedia. Berikut adalah rincian jumlah posisi per perusahaan yang turut ambil bagian :  1. PT. Salim Ivomas Pratama: 118 posisi (Pemanen, Guru SD, Asisten Kebun, dan lainnya). 2. ⁠PT. Ginting Jaya Energi Tbk: 65 posisi (Rig Superintendent, Driller, Welder, dan lainnya). 3. ⁠PT. Hindoli: 13 posisi (Electrical Technician, Welder, Mechanic). 4. ⁠PT. Indonesia Fibreboard Industry: 14 posisi (Process Engineer, Mekanik, Surveyor, dan lainnya). 5. ⁠MNC Group: 8 posisi (Paramedic Officer, Comdev Officer, dan lainnya). 6. ⁠PT. London Sumatra Indonesia, Tbk: 67 posisi (Pemanen, Pruner, Driver Dump Truck, dan lainnya). 7. ⁠PT. Wanapotensi Guna: 34 posisi (Staff Audit Internal, Staff Quality Control, dan lainnya). 8. ⁠PT. Ulima Nitra: 6 posisi (Foreman Produksi dan Mekanik). 9. ⁠PT. Mardel Anugerah Internasional: 900 posisi (SPA Therapist, Housekeeping, Waiter, dan lainnya). Total keseluruhan posisi yang tersedia mencapai 1.225 lowongan di berbagai sektor, seperti energi, pertanian, industri, pendidikan, dan layanan kesehatan .
Disnakertrans Muba
Kata Sambutan Kepala Dinas

Kata Sambutan Kepala Dinas

Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi mempunyai tugas pokok yaitu merumuskan kebijakan dan perencanan teknis serta menyelenggarakan urusan pemerintahan yang menjadi kewenangan pemerintah Kabupaten dibidang Tenaga Kerja dan Transmigrasi sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Selengkapnya

Lowongan Kerja Terbaru

INFORMASI LOKER PT. KIRANA MUSI PERSADA - AGUSTUS

INFORMASI LOKER PT. KIRANA MUSI PERSADA - AGUSTUS

INFORMASI LOWONGAN PEKERJAAN SEKTOR PENGOLAHAN MUBA TERUS CIPTAKAN LAPANGAN PEKERJAAN PT. KIRANA MUSI PERSADA PEMERINTAH KABUPATEN MUSI BANYUASIN MELALUI DINAS TENAGA KERJA DAN TRANSMIGRASI MEMANGGIL MASYARAKAT UNTUK BERKARIR DAN BERGABUNG PADA POSISI : - Kepala Seksi Keuangan & Pembukuan (Supervisor) DENGAN KETENTUAN SEBAGAI BERIKUT :  HANYA PELAMAR YANG MEMENUHI KUALIFIKASI YANG AKAN DI PROSES OLEH PERUSAHAAN #MubaTerusBerkarya #MubaSinergi #DisnakertransforKTL #TKLProfesional #MubaTangguh
PENGUMUMAN HASIL SELEKSI PTPL 2024 PT. DSSP POWER SUMSEL

PENGUMUMAN HASIL SELEKSI PTPL 2024 PT. DSSP POWER SUMSEL

PENGUMUMAN HASIL SELEKSI PROGRAM PENDIDIKAN TENAGA KERJA PEMBANGKIT LISTRIK (PTPL) TAHUN 2024 PT. DSSP POWER SUMSEL Sehubungan dengan proses rekrutmen PTPL PT. DSSP POWER SUMSEL, melalui Surat Nomor  DSSP/S05/GOV/LTR-VIII-2024-5704 tanggal 19 Agustus 2024, disampaikan  hasil test tertulis dan test interview  dari calon peserta Pendidikan Tenaga Pembangkit Listrik (PTPL) yang dilaksanakan sebelumnya, berikut kami sampaikan nama-nama peserta yang dinyatakan lulus #MubaTerusBerkarya #MubaSinergi #DisnakertransforKTL #TKLProfesional #MubaTangguh
INFORMASI LOWONGAN KERJA PT. INTI BRUNEL TEKNINDO - AGUSTUS

INFORMASI LOWONGAN KERJA PT. INTI BRUNEL TEKNINDO - AGUSTUS

INFORMASI LOWONGAN PEKERJAAN SEKTOR MIGAS MUBA TERUS CIPTAKAN LAPANGAN PEKERJAAN PT. INTI BRUNEL TEKNINDO PEMERINTAH KABUPATEN MUSI BANYUASIN MELALUI DINAS TENAGA KERJA DAN TRANSMIGRASI MEMANGGIL MASYARAKAT UNTUK BERKARIR DAN BERGABUNG PADA POSISI : - Coord. Pipeline & Surveillance - Site Lifting Analyst - Laboratory Technician - Field Doctor - Electrical Technician Support - Instrument Technician Support DENGAN KETENTUAN SEBAGAI BERIKUT : (CEK POSTINGAN)   HANYA PELAMAR YANG MEMENUHI KUALIFIKASI YANG AKAN DI PROSES OLEH PERUSAHAAN #MubaTerusBerkarya #MubaSinergi #DisnakertransforKTL #TKLProfesional #MubaTangguh Link Facebook : https://www.facebook.com/share/p/A7Pg6HaRmgZknpdP/?mibextid=WC7FNe Link Instagram :  https://www.instagram.com/p/C-Eb47Rz_CH-OQTDwAkBqXkfWY5B9L2SN3ZzzE0/?igsh=MWY5cHltM3VoY3prdg==

Pelatihan Terbaru

Dokumentasi Kegiatan

Aplikasi Siap Kerja

SIAP kerja yaitu Aplikasi Digital dari Kemnaker Republik Indonesia. menyediakan layanan seperti: pelatihan, lowongan pekerjaan dan sertifikasi kompetensi profesi tenaga kerja.

mubakab.go.id

Musi Banyuasin

mubakab.go.id merupakan website resmi dari Pemerintah Kabupaten Musi Banyusin, yang memuat beragam informasi seperti : Berita, Agenda, Dokumen, PPID, SPBE dan sebagainya.